OPview

OPview

Tuesday, December 2, 2014

Hal yang perlu dipersiapkan untuk pernikahan

Bila anda single, baca juga tips menentukan pasangan hidup dari Tuhan

Pernikahan adalah momen terbesar dan terindah bagi seseorang, khususnya bagi seorang wanita. Maka, tidaklah heran apabila seorang wanita rela menghabiskan waktu, tenaga dan pikiran untuk mempersiapkan momen tersebut.

Namun sebelum anda menghabiskan seluruh tabungan anda untuk 1 hari spesial tersebut, anda harus memikirkan kelanjutan hidup kalian berdua sebagai suami istri kelak. Anda juga harus memikirkan apakah anda akan merencanakan honeymoon atau bulan madu walaupun sesederhana mungkin tapi tetap saja membutuhkan biaya.

Oke, tanpa banyak basa-basi langsung saja kita masuk pada pembahasan:

Berikut adalah hal-hal yang anda harus persiapkan untuk menghadapi hari H (wedding day) tersebut:

1. Persiapkan mental anda.
Menjelang hari pernikahan, akan semakin banyak yang harus dipikirkan dan diputuskan dengan cepat. Maka, utamakan hubungan anda tetap harmonis dengan orang tua anda, calon mertua anda, dan yang utama dengan pasangan anda. Hari pernikahan memang penting, tetapi setelah anda melewatinya, itu tinggal kenangan, jangan sampai anda mengorbankan relationship anda.

2. Persiapkan tempat resepsi.
Survey beberapa tempat yang menyediakan ballroom, tempat pakir nyaman/free valet, mc, dan makanan yang lezat tentunya. Pilihlah yang sesuai dengan budget anda dan jumlah undangan anda, setiap meja biasanya berisi 10 kursi, maka hitunglah jumlah undangan anda dan prosentase  yang datang.

3. Pilihlah tempat rias yang bagus atau bertanyalah pada teman anda yang sudah menikah. Sesuaikan dengan budget yang anda miliki. Tempat rias biasanya memberikan fasilitas pinjam gaun, mobil pengantin, facial dan mandi lulur H-14 agar make up masuk dengan baik, dan dekor kamar hotel sesuai promosi masing-masing.

4. Pilihlah hotel yang dekat dengan tempat resepsi anda, karena seusai resepsi, anda pasti akan kelelahan.

5. Persiapkan souvenir dan undangan sesuai tema yang anda inginkan. Untuk undangan lebih baik anda memesan lebih.

6. Pilihlah studio foto beserta video yang akan anda gunakan untuk foto prewedding dan dokuentasi pada saat resepsi.

7. Jangan lupa memilih cincin pernikahan yang sesuai dengan keinginan kalian berdua. Untuk cincin pernikahan yang selalu anda pakai, pilihlah yang simple dan tanpa batu agar lebih awet.

8. Pilihlah EO (event organizer) yang memiliki kinerja bagus dan relative murah. Jangan meremehkan yang satu ini karena anda dan keluarga sudah sangat repot pada hari H, maka untuk memperlancar acara, anda butuh jasa yang satu ini.

9. Jangan lupa memesan jas untuk pria, karena harga tidak terlalu mahal, lebih baik anda membeli daripada meminjamnya. Siapkan pula sepatu anda dan pasangan anda untuk hari spesial tersebut.

10. Uruslah catatan sipil H-60 untuk menyiapkan berkas dan H-14 untuk mengundang orang catatan sipil datang saat upacara pernikahan.

Apabila anda ingin acara menarik, jangan lupa mengundang jasa pesulap, dancer atau pengisi acara lainnya.

Apabila anda ingin resepsi di Surabaya, baca juga pernikahan di surabaya.
baca juga tips agar cepat hamil

No comments :

Post a Comment